Monday 30 June 2014

Rumah Panggung Bangka

Secara arsitektur, rumah di Bangka berciri Melayu.Dikenal dengan 3 tipe yaitu Melayu Awal, Melayu Bubung Panjang, Melayu Limas.

Rumah Melayu awal adalah rumah panggung kayu dari material kayu, bambu, rotan, akar pohon, daun-daun dan alang-alang.Bangunan ini beratap tinggi, memiliki beranda rumah, memiliki banyak jendela. Rumah melayu awal terdiri dari rumah ibu dan rumah dapur yang berdiri diatas tiang rumah yang ditanam dalam tanah.

Rumah Bangka menganut falsafah 9 tiang. Bangunan didirikan diatas 9 tiang.Dengan tiang utama berada di tengah dan didirikan pertama kali.Rumah bubung panjang adalah penambahan bangunan disisi bangunan sebelumnya sedangkan bubung limas merupakan pengaruh dari Palembang.





Sumber: http://id.wikipedia.org

No comments:

Post a Comment